Artikel ini saya buat bermula dari mendownload file master office 2010 dengan nama file: en_office_professional_plus_2010_x86_515486.exe. file ini kemudian saya extract dengan menggunakan winrar dan hasilnya seperti tampak pada gambar.
Setelah saya jalankan file Setup.exe dari hasil extract untuk menginstall Microsoft Office 2010, muncul pesan : “The language of this installation package is not supported by your system”.
Pesan di atas mengindikasikan bahwa saya tidak dapat menginstall Microsoft Office 2010 pada sistem computer karena suatu kendala tertentu seperti yang ditunjukkan pada pesan error di atas.
Kemudian saya mencoba menginstall Microsoft Office 2010 dengan menggunakan file asli (en_office_professional_plus_2010_x86_515486.exe) yang sudah saya download dengan mengklik doble pada file master tersebut. Dan hasilnya instalasi Microsoft office dapat dijalankan.
Kemudian saya mencoba menginstall Microsoft Office 2010 dengan menggunakan file asli (en_office_professional_plus_2010_x86_515486.exe) yang sudah saya download dengan mengklik doble pada file master tersebut. Dan hasilnya instalasi Microsoft office dapat dijalankan.
Lalu mengapa setelah file master en_office_professional_plus_2010_x86_515486.exe di extract menggunakan winrar , instalasi tidak dapat dijalankan dan muncul pesan error : “The language of this installation package is not supported by your system”?
Solusi untuk mengatasi permasalahan di atas adalah:
Mengextract file en_office_professional_plus_2010_x86_515486.exe dengan menggunakan perintah dari Command Prompt.
Command Prompt merupakan fasilitas dari Microsoft Windows yang bisa kita gunakan untuk melalukan perintah membuka, edit, copy, delete, extract file, formatting drive dan perintah lainnya.
Cara extract file menggunakan Command Prompt
Cara extract file menggunakan Command Prompt
- Letakkan file yang akan anda extract pada drive/direktori yang mudah untuk anda akses (Misalnya di drive E:)
- Ketikkan pada Commad Prompt: E:\en_office_professional_plus_2010_x86_515486.exe /extract:E:\Office…………….Tekan Enter (Lebih Jelas lihat gambar)
- Muncul jendela bahwa proses extract file sudah selesai (lihat gambar)
- Gambar di bawah ini adalah hasil proses extract dengan menggunakan Command Prompt
- Membuat sub direktori Instalasi Program Microsoft Office 2010 sudah selesai…..anda siap melakukan instalasi Microsoft Office 2010 dengan mengklik file Setup.exe
Posting Komentar untuk "Masalah Gagal Install Microsoft Office 2010"