Mengetahui IP pada Komputer dengan Lengkap

IP atau singkatan dari internet protocol secara sederhana dapat diartikan sebagai nomor dengan aturan tertentu yang menunjukkan alamat dari suatu komputer yang terhubung pada suatu jaringan. Dengan nomor IP ini sebuah mesin komputer dapat di akses dari tempat lain dalam satu jaringan yang sama. 

Dengan mengetahui nomor IP sebuah komputer atau pc server, maka anda dapat :

  • Melakukan penggantian IP sesuai keinginan.
  • Mengakses komputer tersebut dari jaringan yang terhubung dengan komputer tersebut. 
  • Mengirim dan menerima data (transfer data) dari dan antar komputer yang terhubung dengan jaringan yang sama
  • Melakukan perbaikan komputer dari jarak jauh dengan software remote pc atau remote komputer.
  • Menghubungkan komputer baru dengan komputer tersebut

Bagaimana cara mengetahui IP dari sebuah komputer?

Berikut ini adalah langkah sederhana cara mengetahui IP-IP yang ada pada komputer dengan cepat dan mudah. Ikuti langkah-langkah berikut ini:

  • Membuka program run. Dengan cara menekan tombol Start dan tombol R pada keyboard secara bersamaan. lihat gambar di bawah ini.

http://langkahpc.blogspot.com/

  • Muncul jendela program RUN
  • Ketikkan “CMD” pada kolom kotak RUN

Lihat gambar di bawah untuk lebih jelasnya

http://langkahpc.blogspot.com/

  • Muncul jendela Command Prompt
  • Ketikkan pada command prompt (CMD) “ipconfig /all”
  • Tekan enter. 

Lebih detail lihat gambar

http://langkahpc.blogspot.com/

  • Tampil sejumlah IP lengkap yang ada dan tersetting pada komputer. Lihat gambar di bawah ini untuk lebih jelasnya.

http://langkahpc.blogspot.com/

Mudah bukan?. Demikianlah cara mengetahui nomor IP pada sebuah komputer dengan menggunakan Command Prompt (CMD). 

Posting Komentar untuk "Mengetahui IP pada Komputer dengan Lengkap"